Hasil Liga Italia: Jay Idzes Kartu Kuning, Venezia Kalah Lawan AS Roma

 

Jakarta - Venezia menelan kekalahan 1-2 dari tuan rumah AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Minggu (29/9). Jay Idzes terkena kartu kuning di laga ini.

Jay Idzes dipercaya pelatih Eusebio Di Francesco bermain sebagai pemain inti. Ia jadi satu dari tiga bek dalam formasi 3-4-2-1 di laga tersebut.

Jay Idzes bahu-membahu menggalang pertahanan bersama Antonio Candela dan Michael Svoboda. Di babak pertama, gawang Venezia tidak bisa ditembus oleh serangan-serangan AS Roma.

Jay Idzes sendiri sempat mendapat kartu kuning pada menit ke-39. Jay Idzes melakukan tekel keras pada Zeki Celik sehingga berbuah kartu tersebut.

Venezia berhasil membobol gawang AS Roma di pengujung babak pertama, tepatnya di menit ke-44. Gol Venezia dicetak oleh striker andalan mereka, Joel Pohjanpalo.

Gol ini bermula dari serangan lewat umpan-umpan pendek yang diakhiri oleh tembakan Gianluca Busio. Tembakan Busio membentur tiang dan menghadirkan kemelut di depan gawang AS Roma.

Pohjanpalo memanfaatkan kesempatan dengan baik. Begitu bola bergulir ke arahnya, ia melepaskan tembakan mendatar dengan kaki kiri. Bola pun meluncur masuk ke dalam gawang.

Di babak kedua, Venezia berhasil mempertahankan keunggulan hingga laga memasuki 20 menit terakhir. Sayangnya, mereka kemudian kebobolan dua gol balasan AS Roma dalam kurun delapan menit.

Gol pertama AS Roma dicetak oleh Bryan Cristante di menit ke-75. Cristante melepaskan tembakan jarak jauh dari luar kotak penalti untuk membobol gawang Venezia.

Pemain pengganti, Nicolo Pisilli lalu mencetak gol kedua AS Roma di menit ke-83. Pissili berhasil menyundul bola hasil sepak pojok yang dilepaskan oleh Leandro Paredes.

Susunan Pemain

AS Roma (3-4-2-1) : Mile Svilar; Gianluca Mancini (Tommaso Baldanzi 58), Evan NdIcka, Angelino; Zeki Celik, Manu Kone (Niccolo Pisilli 58), Bryan Cristante, Stephan El Shaarawy; Lorenzo Pellegrini (Leandro Paredes 80), Matias Soule (Mario Hermoso 84); Artem Dovbyk

Venezia (3-4-2-1) :Jesse Joronen; Antnoni Candela (Chris Gytkjaer 84), Jay Idzes, Michael Svoboda; Francesco Zampano, Mikael Egill Ellertsson (Issa Doumbia 77), Hans Nicolussi Caviglia (Magnus Kofod Andersen 77), Ridgeciano Haos; Gaetano Oristanio (Domen Crnigoj 77), Gianluca Busio; Joel Pohjanpalo (Antonio Raimondo 84)

Sumber : CNN 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel