Ridwan Kamil OTW Jakarta, Begini Tanggapan Anies

 

Jakarta - Mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan buka suara tentang kemungkinan Ridwan Kamil maju dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024. Anies mengatakan saat ini ingin fokus terhadap permasalahan yang sedang dihadapi warga Jakarta.

"Pokoknya ini adalah tentang warga Jakarta, yang ingin pelayanan yang lebih baik, hidupnya lebih makmur dan sejahtera," kata Anies dikutip dari Detik20, Minggu, (4/8/2024).

Kandidat kuat Calon Gubernur Jakarta ini menuturkan persoalan siapa yang akan menjadi lawannya kelak adalah persoalan politik. Dia mengatakan proses politik itu biarkanlah berjalan sebagaimana adanya. "Jadi biarkan proses politik berjalan, fokus saya tentang warga Jakarta," ujar Anies.

Dia menganggap persoalan siapa lawan bahkan pasangannya tidak terlalu mendapat perhatian warga Jakarta. Anies mengatakan warga lebih sering mengeluhkan tentang masalah kehidupan sehari-hari. Karenanya, Anies merasa masalah kesejahteraan menjadi topik yang seharusnya lebih diutamakan menjelang Pilgub DKI Jakarta 2024.

"Kalau warga ketemu apa yang dibicarakan, Pak Anies persoalan ini, jadi itulah sesungguhnya yang ada dalam perhatian masyarakat," kata dia.

Sebelumnya, kans Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilgub DKI Jakarta semakin kuat. Partai Golkar bersama partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) disebut akan mengusung mantan Gubernur Jawa Barat itu di Ibu kota. Sejumlah calon pendampingnya pun sudah muncul.

Peluang ini semakin terbuka setelah Golkar resmi mengusung mantan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi di Pilgub Jawa Barat. Dengan sudah tertutupnya peluang Ridwan Kamil di Jawa Barat, maka diprediksi Ridwan Kamil tengah dipersiapkan untuk menjadi DKI 1.

Sumber : CNBC 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel