Hasil Liga Inggris: Haaland Hattrick, Man City Sikat Ipswich 4-1

 

Jakarta - Manchester City menang telak 4-1 atas Ipswich Town dalam pekan kedua Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (24/8). Penyerang Erling Haaland mencetak hattrick dalam pertandingan itu.

Man City dikejutkan dengan gol cepat Ipswich yang dicetak Sammie Szmodics pada menit ketujuh. Szmodics membobol gawang Ederson Moraes usai menerima umpan Ben Johnson.

Gol tersebut tercipta lewat serangan balik cepat. Ipswich membangun serangan balik lewat Omari Hutchinson. Kemudian bola dioper kepada Johnson yang lalu memberikan umpan terobosan kepada Szmodics. Dengan cermat Szmodics menaklukkan Ederson.

Man City memiliki kesempatan menyamakan kedudukan setelah mendapatkan penalti pada menit ke-10 usai Savinho dijatuhkan Leif Davis. Erling Haaland yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Tendangan kaki kiri Haaland ke sisi kiri gawang Ipswich mengecoh kiper Arijanet Muric.

The Citizens langsung berbalik unggul 2-1 pada menit ke-14. Kali ini lewat gol Kevin de Bruyne yang mendapatkan operan Savinho.

Haaland tidak membutuhkan waktu lama untuk mencetak gol keduanya dalam laga ini. Dua menit setelah gol De Bruyne, Haaland membawa Man City unggul 3-1 pada menit ke-16. Gol kedua Haaland itu berkat assist De Bruyne.

Menjelang babak pertama usai, Davis dijatuhkan Savinho di kotak terlarang. Tetapi wasit Michael Salisbury tidak memberikan penalti kepada tim tamu pada menit ke-42.

Unggul 3-1 pada babak pertama tidak membuat Man City mengendurkan serangan di babak kedua. Arijanet Muric tetap dipaksa bekerja keras. Muric membuat penyelamatan penting usai mematahkan peluang Haaland mencetak hattrick pada menit ke-65.

De Bruyne membuat peluang emas mencetak gol kedua pada menit ke-74. Tendangan De Bruyne masih melayang di atas gawang Ipswich.

Hattrick bagi Haaland akhirnya tercipta pada pengujung pertandingan. Memanfaatkan kemelut di depan kotak penalti Ipswich, Haaland melepaskan tendangan spekulasi kaki kiri dari luar kotak penalti yang gagal dibendung Muric pada menit ke-88. Man City menang 4-1 atas Ipswich.

Susunan Pemain Man City vs Ipswisch:

Man City: Ederson; Josko Gvardiol, Ruben Dias, Manuel Akanji; Mateo Kovacic, Rico Lewis; Jeremy Doku, Kevin De Bruyne, Bernardo Silva, Savinho; Erling Haaland.

Ipswich: Arijanet Muric; Leif Davis, Jacob Greaves, Luke Woolfenden, Axel Tuanzebe, Ben Johnson; Sam Szmodics, Massimo Luongo, Sam Morsy, Omari Hutchinson; Liam Delap.

Sumber : CNN 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel