NasDem Resmi Usung Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

 

Jakarta - Partai NasDem resmi mengumumkan bakal mengusung Anies Baswedan maju sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024. 
Pernyataan resmi disampaikan di NasDem Tower, Jakarta, oleh Sekjen NasDem Hermawi Taslim.

"Ternyata sore ini kami telah membulatkan tekad menyepakati untuk pilkada DKI, Pak Surya Paloh yang memimpin rapat tadi langsung menetapkan bapak Anies Baswedan sebagai calon gubernur DKI Jakarta dari Partai NasDem," kata Hermawi, Senin (22/7). 

Hermawi menambahkan partai telah menetapkan target deklarasi Anies dan pasangan bisa digelar selambat-lambatnya pada 22 Agustus 2024.

"Tapi kalau bisa diselesaikan dalam waktu tiga hari, berarti tanggal 25 Juli," kata dia. 

Dengan dukungan NasDem, Anies kini telah mengantongi dukungan resmi dari dua partai di Pilgub Jakarta. Sebelumnya, Anies telah mendapat dukungan resmi dari PKS. 

Berbekal dua dukungan partai itu Anies telah memenuhi syarat pencalonan Pilgub Jakarta. 

PKS mengantongi 18 kursi DPRD DKI, NasDem 11 kursi. Total, partai pengusung Anies memiliki 29 kursi di DPRD DKI.

Sumber : CNN 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel