Duduk Perkara Kades di Pati Marahi Pemuda Depan Mayat Korban Pembunuhan

 

Pati - Sebuah video menunjukkan seorang pria disebut sebagai kepada desa (kades) memarahi sejumlah pemuda di depan jenazah di Puskesmas Sukolilo, Kabupaten Pati. 

Begini duduk perkara kenapa si kades memarahi sekelompok orang di depan mayat yang diduga korban tawuran antarkelompok melalui media sosial.

"Samalam itu ada kejadian, yaitu istilahnya karena ini masih penyelidikan untuk semalam ada terjadi tawuran antara dua kelompok, yang kelompok satu belum diketahui," jelas Kepala Desa Wegil, Heri Priyanto kepada wartawan di Pati, Sabtu (8/6/2024).

"Untuk yang korban meninggal ada satu itu warga saya atas nama panggilannya Galih umur (21)," dia melanjutkan.

Heri mengatakan kejadian bermula saat menerima laporan adanya kejadian warganya yang meninggal dunia. Saat itu kata dia, korban sudah dibawa ke Puskesmas Sukolilo.

"Sekitar jam 1.00 WIB saya telepon Kepala Desa Prawoto, memberi tahu ada warga yang kena musibah, kita meluncur. Setelah sampai di lokasi di puskesmas warga sudah meninggal dunia," jelasnya.

Dia mengatakan korban mengalami luka bacokan pada bagian punggung.

"Ada luka bacokan, kena benda tajam di punggung, untuk lebih lanjut nunggu hasil autopsi," dia melanjutkan.

Heri mengatakan dari kesaksian warganya, kejadian tersebut bermula saat adanya saling tantang antarkelompok melalui media sosial. Setelah itu antara kelompok saling ketemu dan terjadi konflik di jalanan Sukolilo Pati.

"Informasi dari warga tantangan dari Facebook, tadi hasil saya nanya warga kurang lebih warga saya bawa empat motor, ada delapan orang, yang satu meninggal dunia, yang satu luka-luka. Pihak lawan 5 sampai 8 orang itu hasil warga saya," terang Heri.

"Yang luka sudah baik, dirawat di puskesmas, ini sudah pulang," dia melanjutkan.

Terpisah, Kasat Reskrim Polresta Pati Kompol M Alfan Armin mengatakan kejadian dugaan pembunuhan terhadap korban WG, warga Desa Wegil, Kecamatan Sukolilo tengah dilakukan penyelidikan.

"Terkait dengan penemuan jenazah yang diduga korban pembunuhan atas nama WG (21) yang terjadi semalam di jalan Prawoto-Wegil Kecamatan Sukolilo saat ini masih kita dalami," jelas Alfan kepada wartawan di Pati.

Alfan mengatakan kejadian bermula saat korban bersama tujuh orang naik motor menuju jalanan. Kelompok pemuda itu lalu ketemu kelompok muda lain di jalanan, hingga terjadi kejadian keributan sampai pembacokan.

"Bagaimana kronologi korban bersama teman-temannya sekitar 7 orang naik motor di jalan tersebut, kemudian bertemu dengan rombongan pemotor diduga para pelaku kemudian terjadi keributan, kemudian korban diduga dibacok dengan sajam, kemudian setelah itu para pelaku pergi, dan korban dibawa ke puskesmas Sukolilo," terang Alfan.

Kata dia, korban yang meninggal dunia dibawa ke RSUD RAA Soewondo Pati untuk dilakukan autopsi. Polisi melakukan penyelidikan atas kasus tersebut.

"Saat ini kami melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut, untuk korban WG kami dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi, saat ini masih kita dalami, olah TKP masih dilakukan, nanti akan kita beritahukan perkembangannya," ungkap Alfan.

Sumber : detik 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel