Kasus Sopir Angkot Ugal-ugalan Tabrak Ojol-Mobil di Jaktim Berakhir Damai

 

Jakarta - Satu unit angkutan kota (angkot) 06A rute Jatinegara-Gandaria menabrak ojek online (ojol) yang membawa penumpang dan sebuah mobil yang tengah berhenti di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur. Polisi mengatakan kasus itu telah berakhir damai.

"Betul (damai)," kata Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Timur Iptu Darwis Sunarta kepada wartawan, Sabtu (11/5/2024).

Darwis mengatakan driver ojol itu berinisial MF (39), sementara penumpangnya berinisial DH (39). Dia mengatakan keduanya mengalami luka di bagian wajah.

"Luka di bagian wajah perawatan di RSUD Pasar Rebo, Jaktim," ujarnya.

Dia mengatakan keduanya juga sudah pulang dari RSUD. Polisi mengatakan sopir angkot ugal-ugalan itu akan mengganti kerugian akibat insiden tersebut pada Senin (13/5) lusa.

"Korban hanya luka ringan, sudah pulang dari RS. Tinggal ganti kerugian, nanti hari Senin ketemu lagi," ujarnya.

Iptu Darwis Sunarta juga menjelaskan kronologi insiden tersebut. Kecelakaan itu terjadi pada Jumat (10/5) siang. Polisi membenarkan angkot melaju secara ugal-ugalan hingga menabrak ojol yang tengah berhenti di lampu merah.

"Sesampainya di bawah jalan layang Pasar Rebo wilayah Pasar Rebo, Jakarta Timur, diduga kecepatan tinggi dan kurang hati-hati sehingga kendaraan angkutan umum M.06 NRKB B-2134-WT menabrak bagian belakang Kendaraan sepeda motor Honda NRKB B-3638-SZA yang sedang berhenti menunggu lampu merah," katanya.

Darwis mengatakan angkot itu melaju dari arah selatan ke utara melalui Jl Raya Bogor. Dia menuturkan angkot itu juga menabrak sebuah mobil yang juga berhenti di lampu merah tersebut.

"Setelah itu kendaraan angkutan umum M.06 NRKB B-2134-WT dan menabrak bagian kiri belakang kendaraan minibus Toyota Avanza NRKB B-2879-ZS," ujarnya.

Sopir ojol inisial MF lalu oleng setelah ditabrak angkot tersebut. Hal itu menyebabkan MF dan penumpangnya inisial DH terjatuh dari motor sehingga mengalami luka di bagian wajah.

"Sehingga kendaraan sepeda motor Honda tersebut oleng dan terjatuh hingga mengakibatkan lukanya pengemudi dan penumpang kendaraan sepeda motor Honda tersebut," ujarnya.

Sumber : detik 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel