Ganjar Siap Hadapi Debat Kelima Pilpres 2024, Bakal Sampaikan Kinerja Selama Jabat Gubernur Jateng

 

AMBON - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo menyatakan siap menghadapi Debat Kelima Pilpres 2024 yang akan diselenggarakan pada Minggu 4 Januari 2024 nanti.

Apalagi, kata Ganjar, topik yang diangkat dalam debat sangat dekat dengan kinerja yang telah dilakukan selama 10 tahun menjabat Gubernur Jawa Tengah (Jateng).

"Insya Allah sudah siap karena isu-isunya adalah isu-isu yang terkait dengan setidaknya praktik-praktik kami selama 10 tahun saya menjabat (Gubernur Jateng) gitu ya," ujar Ganjar saat ditemui di Lapangan Merdeka, Kota Ambon, Senin (29/1/2024).

Atas dasar itu, Ganjar bakal menyampaikan capaian program yang telah sukses dilakukan. Ia juga tak segan akan menyampaikan program yang belum terealisasi hingga menanggalkan jabatan Gubernur Jateng.

"Nanti akan ada catatan succes story, ada catatan yang belum sukses dan itu mesti secara gentle kita akui," terang Ganjar.

"Tetapi masyarakat akan tahu bagaimana menyelesaikan persoalan yang ada di situ. Insya Allah sudah siap," pungkasnya.

Sebagai informasi, Debat Kelima Pilpres 2024 bakal diselenggarakan pada Minggu (4/2/2024). Adapun tema pada debat tersebut yakni Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, dan Inklusi.

Sumber : Sindo 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel